
Mengamati perilaku dan ciri-ciri fisik unggas dapat memberikan wawasan mendalam tentang kondisi kesehatannya. Artikel ini akan membahas berbagai tanda yang menunjukkan bahwa unggas kalian berada dalam keadaan sehat atau sakit.
Suatu ternak atau individu dikatakan dalam keadaan sakit apabila dalam individu tersebut terjadi perubahan phisiologis, yang merupakan akibat dari penyebab penyakit. Untuk dapat mengetahui apakah ternak tersebut dalam keadaan sehat atau sakit, maka terlebih dahulu harus mengetahui baik ciri-ciri atau penampilan secara umum ternak yang sehat maupun gejala-gejala ternak yang sakit.
1. Perubahan Fisiologis
Ada beberapa perubahan phisiologis yang dapat diamati diantaranya :
- Perubahan suhu tubuh. Setiap ternak mempunyai suhu tubuh normal yang tidak sama dan suhu tubuh tersebut pada umumnya akan mengalami perubahan apabila individu tersebut dalam keadaan sakit, terutama akan terjadi kenaikan suhu tubuhnya.
- Peradangan. Peradangan terjadi karena adanya infeksi dalam tubuhnya. Adanya peradangan dalam tubuh ternak, biasanya ditandai dengan adanya: Kesakitan (rasa sakit), panas, kemerahan dan kebengkakan
- Tidak ada atau kurangnya nafsu makan. Hampir seluruh gejala sakit pada semua jenis penyakit akan ditandai oleh kurang adanya nafsu makan. Hal ini disebabkan karena pengaruh kondisi tubuh yang tidak normal atau tidak nyaman.
2. Gejala Klinis
Gejala sakit yang ditemukan pada ternak yang masih hidup disebut gejala klinis. Gejala klinis dibedakan menjadi 2 yaitu gejala klinis umum dan gejala klinik khusus.
a. Gejala Klinis Umum
Gejala klinis umum timbul sebagai reaksi tubuh terhadap segala penyebab penyakit yang diderita, menyangkut kondisi umum tubuh, antara lain : nafsu makan menurun, Lesu, mata tidak bersinar, kulit pucat, bulu kusut / kusam atau tidak mengkilap.
b. Gejala Klinis Khusus
Gejala klinis khusus timbul sebagai reaksi dari kelainan sistem organ tubuh akan menunjukan gejala berbeda. Gejala kelainan sistem pernafasan akan menunjukan gejala yang berbeda dengan gejala kelainan yang timbul akibat kelainan dari sistem organ pencernaan, organ peredaran darah, organ reproduksi dan sebagainya. Dengan melihat gejala klinis khusus, pemeriksaan terhadap kelainan organ-organ tubuh dapat lebih diarahkan. Tanda-tanda umum pada ternak unggas yang sedang sakit biasanya sangat berhubungan dengan tingkahlaku dan kondisi umum tubuh seperti nafsu makan, keadaan kulit, keadaan bulu, hidung, mata, dubur, ekor, kotoran dan suhu tubuh.
Pemeriksaan Klinis
Dalam mendiagnose suatu penyakit perlu dilakukan pemeriksaan secara klinis, yaitu dengan jalan menelusuri atas riwayat kejadian penyakit dan pemeriksaan secara fisis bagi penderita. Tetapi gangguan-gangguan klinis pada ternak tidak dikenal batasan-batasannya sehingga diagnosispun tidak selalu dapat ditentukan. Oleh sebab itu ahli klinis harus dapat menentukan masalahnya setuntas mungkin dan memulai dengan melakukan pengobatan atau pencegahan sebelum diagnosis dapat ditentukan.
Dalam pemeriksaan klinis sering dijumpai bahwa gambaran klinis suatu penyakit sulit untuk dikenali. Hal ini bisa disebabkan karena keadaan secara umum yang tidak baik atau sulit ditentukan, pertumbuhan badan yang jelek atau menurun berat badannya. Dalam keadaan demikian penentuan diagnose secara pasti hanya mungkin setelah dilakukan uji laboratorium secara tuntas.
Ciri-ciri Unggas Sehat dan Sakit
a. Unggas Sehat
Ciri-ciri umum ternak/hewan yang sehat adalah :
- Lincah, aktif, berjalan dengan langkah yang mudah dan teratur.
- Mata bersinar, terbuka dan bersih.
- Kulit halus dan mengkilap.
- Bulu tidak kusam
b. Unggas Sakit
Sedangkan ciri-ciri ternak yang sakit mempunyai gejala-gejala umum seperti berikut ini:
- Tidak ada atau kurangnya nafsu makan
- Depresi
- Lesu
- Mata tidak bersinar
- Kulit pucat
- Bulu kusut/kusam atau tidak mengkilat
- Perubahan suhu tubuh
- Kadang-kadang disertai dengan peradangan
- Kotoran bentuknya encer/diarhea
Perhatikan dengan seksama dan kenali tanda-tanda kesehatan unggas. Pemahaman yang baik akan membantu memberikan perawatan terbaik. Gerakan dan sikap mereka adalah bahasa yang perlu kita dengarkan untuk memastikan kesehatan mereka. Semoga artikel ini membantu Anda merawat unggas dengan lebih baik. Selalu waspada dan lakukan langkah-langkah yang diperlukan demi kesehatan dan kesejahteraan unggas di peternakan Anda.


